Halo Para Gadgeter pelanggan Setia Service HP Malang (SHM). Kali ini kami akan sedikit menjelaskan tentang kasus yang lagi marak khususnya bagi para pengguna Smartphone Samsung Note 8 yang mengalami kendala Sensor tidak berfungsi / mati setelah update ke OS terbaru PIE. Pada postingan kali ini kami akan menjelaskan Penyebab, dan bagaimana Solusi daripada masalah tersebut secara jelas.
Penyebab Sensor Samsung Note 8 Mati Setelah Update
Secara logika, pastinya setiap pengguna ponsel akan mengira bahwa kerusakan sensor tersebut adalah masalah yang dikarenakan oleh perangkat lunak (software). Karena sensor mati sesaat setelah update software selesai. Akhirnya para pengguna kebanyakan menunggu update selanjutnya yang digulirkan oleh pihak samsung, dan berharap setelah update selanjutnya tersebut diinstall, maka sensor akan kembali normal seperti semula. Namun ternyata hal tersebut merupakan kesalahan yang besar. Justru kerusakan sebenarnya adalah terjadi pada perangkat keras (hardware). Mengapa bisa demikian? Apakah mungkin update software bisa merusak hardware? Jawabannya adalah BISA SAJA TERJADI. Karena BUG dari software tersebut, akhirnya menyebabkan komponen-komponen pada mesin ponsel tersebut error / konsleting. Yang pada akhirnya berujung pada IC Sensor lemah atau bahkan mati. Jika ic sensor sudah tidak dapat berfungsi dengan baik, otomatis segala sensor yang terdapat pada Samsung Note 8 seperti sensor cahaya, sensor proximity, sensor detak jantung, sensor magnetic,dan lainnya akan mengalami disabilitas / gangguan.
Hal inilah yang pada saat ini menjadi fenomena ketika flagship sekelas Samsung melakukan sebuah kesalahan yang mengakibatkan para penggunanya sedikit kecewa. Namun tidak perlu khawatir jika Kamu adalah salah satu korban update samsung Note 8, Kami punya solusinya dibawah ini.
Solusi Mengatasi Kerusakan Sensor Samsung Note 8 Setelah Update
Sejak banyak customer Kami yang mengeluh tentang Note 8 rusak sensornya, teknisi Kami mulai mempelajari secara rinci apa penyebab dan solusi dari masalah ini. Ternyata kerusakan ada pada IC Sensor buatan vendor Broadcom yang bernama IC Sensor HUB. Yang mana IC tersebut salah satu fungsinya adalah sebagai penghubung antara semua perangkat sensor yang tertanam pada smartphone keren ini.
Alhasil, setelah dilakukan penggantian IC tersebut, Samsung Note 8 Sensornya sudah normal seperti semula. Sampai saat ini kami telah mengerjakan lebih dari 20 kasus serupa yakni Sensor Samsung Note 8 Mati dari berbagai daerah, seperti Malang, Surabaya, Sidoarjo, Pasuruan, Lumajang, bahkan ada customer kami dari Bandung dan Jakarta yang mengirimkan Note 8 nya melalui jasa ekspedisi kepada Kami. Dengan tingkat keberhasilan hampir 100%.
Bagaimana Cara Memperbaiki HP Note 8 Saya?
Jika Kamu mengalami masalah Sensor Samsung Note 8 yang Mati setelah Update OS, silahkan langsung saja ke tempat Kami di Kota Malang.
Alamat : Jl. Soekarno Hatta Dalam Kav 11. Belakang Pom Bensin Suhat. Kelurahan Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang.
NO HP / WA : 085731131167
Atau jika Kamu berada terlalu jauh dari Kota Malang, bisa mengirimkan HP tersebut ke alamat yang tertera di website ini melalui jasa ekspedisi yang Aman dan menggunakan Asuransi.
Jika tidak memungkinkan untuk ke Malang dan mengirim HP tersebut, Kamu juga bisa membeli IC SENSOR HUB kepada kami agar bisa dipasang di Kota Kalian masing-masing. Kami menyediakan banyak stock IC sensor hub Note 8 yang tidak dijual di pasaran. Dari segi pemasangan, Kami sarankan pilihlah teknisi service HP yang paling handal dan berpengalaman di Kota Kalian dalam memasang IC tersebut.
Sekian informasi mengenai Sensor Samsung Note 8 Mati gara-gara update OS Terbaru dari Kami Service HP Malang. Semoga bermanfaat. Untuk tanya-tanya dan konsultasi silahkan menghubungi nomor WA yang tercantum di website ini. Terima kasih. Salam Sukses.